Search
Close this search box.

Inisiasi Program Tebar Al Qur’an, BPW Ar Risalah salurkan 800 Mushaf

Share Berita:

Facebook
WhatsApp
Telegram
Email

Sebanyak 800 buah mushaf Al Qur’an telah disalurkan Badan Pengelola Wakaf Ar Risalah kepada siswa baru Perguruan Islam Ar Risalah.

Penyaluran ini dilakukan melalui penyerahan Al Qur’an kepada Kepala Pengasuhan Putra, H. Zul Adli, Lc., M.A dan Bagian Pengasuhan Putri, Martin Saleha, S.S pada Jum’at (12/07/2024).

Alhamdulillah, dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), bagian pengasuhan membagikan Al-Qur’an tersebut kepada seluruh siswa siswi baru SMP dan MA Perguruan Islam Ar Risalah.

Menurut informasi, BPW Ar Risalah menerima donasi Al Qur’an dari Bapak Seven Pri Putra.  Beliau merupakan wali murid dari alumni Perguruan Islam Ar Risalah generasi ke-XII.

“Alhamdulillah tahun ini kita mendapatkan donasi Al Qur’an dari Bapak Seven Pri Putra lagi. Ini merupakan kali keduanya beliau men-support program mulia ini.” ujar Aris Setia Budi, selaku Manager BPW Ar Risalah.

Kegiatan ini merupakan wujud dari komitmen BPW Ar Risalah untuk mewujudkan motto Ar Risalah dalam membangun generasi Qur’ani penuh berkah. Harapannya semakin banyak pihak yang tergerak hatinya untuk mendukung program kebaikan ini.

Terima kasih sekali lagi kepada Bapak Seven Pri Putra dan semua pihak yang telah berkontribusi. Semoga Allah SWT membalas kebaikan kita dengan pahala yang berlipat ganda.

Mari berwakaf di Badan Pengelola Wakaf Ar Risalah.
Abadikan hartamu dengan berwakaf. [nmk]